Fajar Adinugraha

Senin, 07 Januari 2013

EKOLOGI 1


















 
Apa itu ekologi? cabang ilmu biologi yang mempelajari hubungan interaksi komponen biotik-biotik dan abiotik-biotik (ekosistem)
Ekosistem yang merupakan hubungan interaksi antara komponen-komponen yang disebutkan di atas. Di dalamnya ada aliran energi dan materi.

Apa ciri suatu ekosistem
1. memiliki sumber utama yaitu cahaya matahari
2. ada komponen biotik dan abiotik
3. terjadi aliran energi
4. terjadi siklus atau daur energi 

Apa itu komponen biotik: 

  • Produsen (tumbuhan, fitoplankton, algae, bakteri fotosintesis). Fitoplankton itu protista kecil yang bisa berfotosintesis. Produsen bersifat autotrof karena bisa berfotosintesis. Apa itu fotosintesis? Proses   pembentukan senyawa organik dari komponen penyusun anorganik. 
  • Konsumen (pemakai). Dalam hal ini adalah organisme heterotrof. Organisme ini menggunakan energi langsung dari produsen. Ada konsumen tingkat I (biasanya herbivora) dst.
  • Dekomposer (pengurai). (Jamur dan bakteri saprofit). Peran mengubah senyawa organik menjadi anorganik 
Apa komponen abiotik?
- Tanah/ air meliputi kandungan garam mineral, pH, salinitas
- Iklim meliputi suhu, kelembapan udara, angin, curah hujan, intensitas cahaya
 
 Dari komponen biotik ini kita mengenal istilah piramida makanan, rantai makanan, dan jaring jaring makanan.
  • Apa itu piramida makanan? Rantai makanan berbentuk piramida
  • Apa itu rantai makanan? proses perpindahan energi dari Makhluk Hidup satu ke Makhluk Hidup yang lain melalui peristiwa makan dan dimakan dengan urutan tertentu membentuk garis lurus tak bercabang. Setiap tahapan dalam rantai makanan disebut tingkat trofik. Tingkat trofik I diduduki produsen, tingkat trofik II diduduki konsumen (herbivore) dst. Selain itu kita juga mengenal aliran energi.Rantai makanan dibagi menjadi 2 yaitu rantai makanan perumput (Grassing food chain)- diawali oleh produsen/rumput/tanaman dan rantai makanan detritus (Detritus food chain)- diawali oleh detritus/hancuran. Pemakan detritus namanya detritivor
  • Apa itu jaring-jaring makanan? kumpulan rantai makanan yang saling berhubungan
Dengan memahami gambar ini pasti kamu tahu. CHEKIDOT.
 
PIRAMIDA MAKANAN
Piramida makanan dibagi menjadi 3 jenis. CHEKIDOT LAGI...
1. Piramida jumlah. Dasar: jumlah individu/sat luas dalam setiap tingkat trofik
2. Piramida biomasa. Dasar: massa gr/m2 dalam tingkat trofik
3. Piramida energi. Dasar: kandungan energi dalam tingkat trofik (kjoule/ m2/hari)

PRODUKTIVITAS EKOSISTEM



















Produktivitas ekosistem:
 kecepatan penimbunan energi dalam suatu ekosistem (kjoule/ m2/tahun)
Produktivitas Primer yaitu banyaknya energi yang diubah makhluk hidup autotrof menjadi senyawa organik. Dibagi 2:
1. PPK (Produktivitas primer kotor): jumlah total energi yang dihasilkan produsen
2. PPB (Produktivitas primer bersih): produksi primer kotor-jumlah energi yang dikeluarkan untuk respirasi
Jadi
 
Produktivitas sekunder yaitu energi kimia yang dapat ditimbun oleh konsumen detritivor dalam ekosistem

Daftar Pustaka
Google images







0 Comments:

Posting Komentar