Fajar Adinugraha

Jumat, 28 Desember 2012

GEREJA KATOLIK DI PURWOREJO 2 (PAROKI PURWOSARI DAN PAROKI KUTOARJO)

Paroki Purwosari, Purworejo
Dulunya masuk paroki purworejo. Letak paroki ini di kecamatan purwodadi,, stasiun jenar ke arah selatan sebelum perempatan kawedanan. Masuk gang sebelah kiri.

                            


Bagaimana rutenya??

 

Kapel ketangi
Kapel yang letaknya di perempatan purwodadi ke kiri kalau dari purworejo. Ada gua maria nya yang masih dalam pembangunan



Paroki Kutoarjo
Letaknya di alun2 kutoarjo ke arah barat... Dulu juga bagian dari paroki purworejo
                                      Ini gerejanya...............

  
                                   Kayaknya ini pasturannya deh

Rabu, 26 Desember 2012

GEREJA KATOLIK DI PURWOREJO PART 1 (PAROKI PURWOREJO DAN STASINYA)

Gereja Katolik Santa Perawan Maria Purworejo
Paroki Purworejo

Umurnya kurang lebih 80 tahun, termasuk cagar budaya loh...
Alun-alun purworejo ke arah timur, BRI lurus terus samping SMP N 2 Purworejo.






Mana petanya??? tenang fajar explorer akan menunjukkan..hehehe


Gereja Katolik Santo Yusup, StasiKledung Kradenan
Dari Purworejo, ada BSI maju sedikit. ada gang dekat SD masuk. Gerejanya deket kuburan,,hiiii seremm,, biar setannya sembahyang terus..wkwkwkwk


Gereja Katolik Stasi Banyuurip, Banyuurip
Perempatan Banyuurip ke arah kecamatan banyuurip, lurus terus kiri jalan.

Gereja Katolik Stasi Loano
Sebelum tugu batas kota purworejo dan pom bensin, kiri jalan dari magelang,, kecil sih,hehe
 


Senin, 24 Desember 2012

Sugeng Natal Warsa Enggal


Selamat natal dan tahun baru ya warga purworejo dan Indonesia,, sing rukun2,, rukun agawe santosa. iyo pora???

Selasa, 03 Januari 2012

Gua Maria di Jawa Tengah dan Yogya

Gua Maria yang pernah aq kunjungi, yang ada fotonya si,,hehe

Gua Maria Kerep Ambarawa, Kabupaten Semarang
Saat kuliah di UNNES aq sering mampir ke sini,, Gua maria ini terletak di dekat gereja jago, depan terminal ambarawa, masuk sekitar 900 meter.




















Gua Maria Rosa Mystica, Tuntang, Kabupaten Semarang.
Gua ini terletak di jalan Semarang Solo, setelah bawen ada terminal kecil tuntang belok kiri, lurus terus nanti ada papan penunjuk arah. Gua maria ini didirikan di atas sumber mata air yang sering digunakan warga. Meskipun warga di sana tidak katolik semua tapi guyub rukun sangat terlihat di sana.




















Gua Maria Bunda Maria Ratu, Weleri, Kabupaten Kendal
Waktu itu saya Kuliah Kerja Nyata (KKN) di Ringinarum Kabupaten Kendal. Setelah pulang dari gereja Weleri, saya mampir ke gua ini. Kebetulan saya mau ke posko temen saya di Pageruyung. Gua ini sangat asri dan masih sepi,,,hehe




















Gua Maria Jatiningsih, Kulonprogo
Waktu liburan natal saya menyempatkan diri ke gua ini, sebelum ke pantai glagah,,hehe. guanya terletak di pinggir sungai Progo. Dari arah Purworejo, ke wates, terus sentolo, ada perempatan jalan alternatif sleman belok kiri nanti ada perempatan belok kiri arah nanggulan.




















Gua Bunda Maria Sang Kendhi Kencana, Ketangi, Purwodadi, Kabupaten Purworejo
Waktu liburan natal 2011, aq bersama kakakku mencari cari obyek wisata religi katolik di purworejo. berdasarkan sumber ternyata di purworejo, ada tempat ziarah umat katolik di daerah ketangi. akhirnya saya pergi ke sana. Rutenya perempatan pendowo (bangjo purwodadi) ke arah kiri (jika dari purworejo/kutoarjo) atau ke arah kanan (jika dari jogja). lurus terus nanti ada pertigaan ke kanan, terus ke kiri, setelah balai desa Ketangi ada gapura lalu masuk
Video gua maria ketangi




















Candi Hati Kudus Tuhan Yesus Ganjuran, Kabupaten Bantul
Setelah main ke taman pintar yogyakarta, saya berdoa ke Candi ini. Peziarahan umat katolik ini sangat unik karena terbuat dari candi gaya hindhu jawa, dan gereja naya juga dalam bentuk joglo (rumah adat orang jawa). arahnya menuju jalan parangtritis, ada plang rumah sakit santa elisabeth masuk.







































Sebenarnya masih banyak gua maria di jawa tengah dan yogya berhubung saya belum sempat, jadi gak saya posting..hehe. eh saya juga pernah di gua maria sendang sono, gua maria tritis, wonosari dan gua maria ratu kenya wonogiri
Cek video disini
Video gua maria yang pernah saya kunjungi

Gua Bunda Maria Sang Kendhi Kencana, Ketangi, Paroki Purwosari, Purworejo






















Pencarian gua maria terus aku lanjutkan. Ternyata, ada sebuah gua Maria baru di Ketangi, Purwodadi, Purworejo. Ketangi adalah sebuah desa di Kecamatan Purwodadi. Wilayah ini masuk Paroki Purwosari yang dulunya menjadi bagian Paroki Purworejo. Arah menuju gua maria dari Purworejo/Kutoarjo yaitu perempatan pendowo (perempatan bangjo) belok kiri, kemudian lurus terus ada pertigaan ke arah kanan, ada pertigaan lagi ke arah kiri, masuk gang setelah balai desa ketangi. Meskipun masuknya agak tersesat karena gak ada petunjuk jalan,,hehehe. Di sana terdapat kapel stasi ketangi yang berupa rumah limas. Di samping kapel itu terdapat gua maria yang sangat unik. Meskipun tergolong baru karena gua maria ini masih satu tahun. Gua maria ini bernama, Gua Bunda Maria Sang Kendhi Kencana. Yang unik dari gua maria ini adalah patungnya yang terbuat dari batu hitam utuh. Menurut www.podjokjalan.wordpress.com, Bunda Maria Ketangi yang digelari Sang Kendi Kencana ini punya sejarah panjang, sama halnya dengan Kapel Ketangi yang memiliki sejarah iman yang kuat. sekiranya ini dituliskan, sarat dengan perjalanan panjang sejarah iman Katolik perdana di tanah Jawa.. Bunda Maria, Ibunya orang Jawa, sumber mata air panggilan, Sang Kendi Kencana, mungkin hanya satu-satunya di dunia. terbangun dari batu besar utuh dan bergaya Jawa. Ini gambarnya.


























Bagaimana rutenya??? jika sampai di lampu merah purwodadi kalau dr jogja ke kanan,,, kalau dari purworejo ke kiri.. ni saya beri petunjuk petanya... horeee
Kalau tanya penduduk setempat,, bilang aja desa ketangi mana? dan tanya aja gereja ketangi,,,
Cek video disini
Video gua maria ketangi